Sabtu, 20 Mei 2017

Ulasan 1: Linux Process Management

Pendahuluan:
Video yang berjudul Linux Process Management diambil dari situs YouTube (https://youtu.be/PaSH5F2nXIk). Dipublish pada 19 April 2013 oleh Ed Walsh. Video tersebut berdurasi sepanjang 7 menit 53 detik dan sudah dilihat sebanyak 8,185 kali per pembuatan ulasan ini.

Ringkasan:

Pada video tersebut mengajarkan bagaimana kita dapat mengelola sebuah proses pada linux. Salah satu cara mengelola sebuah proses adalah dengan cara melihat proses yang sedang berjalan. Dalam video ini mengajarkan cara melihat proses yang sedang berjalan pada linux dengan menggunakan command PS. Command PS dapat menampilkan output yang menunjukkan semua proses yang terkait dengan pengguna saat ini dan sesi  pada terminal. Command PS juga dapat memperlihatkan proses yang dimiliki oleh semua user dalam bentuk tree view.

Pendapat:

Video ini memiliki pembahasan yang menarik dikarenakan video ini sangat mudah untuk dimengerti dan dipelajari dalam penggunaan berbagai macam command yang dapat memberikan kita pengetahuan baru dalam penggunaan command tersebut. Terlebih lagi command PS sangatlah bagus dan fleksibel dalam menyediakan informasi mengenai proses yang sedang berjalan. Tetapi dalam video tidak menyajikan secara lengkap command lain yang digunakan untuk mengelola sebuah proses.

Github Account : ajishoko

URL Ulasan :http://yudistramadhan.blogspot.co.id/2017/05/ulasan-1-linux-process-management.html

URL Video : https://youtu.be/PaSH5F2nXIk (7 menit 53 detik)

Video Author : Ed Walsh

Pemetaan konten : week00

Revisi Pertama : 21 Mei 2017

Revisi Terakhir : 21 Mei 2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar